Manfaat Air Kelapa Untuk Tubuh

My World - Air kelapa mengandung Cytokinin yang dipercaya sebagai bahan anti penuaan dan anti kanker, sumber eletrolit alami yang steril dan mengandung kadar kalium, khlor, serta klorin yang tinggi.
Dalam industri makanan, air kelapa dijadikan sebagai bahan baku dalam pembuatan kecap dan nata de coco. Sementara dalam keadaan segar, air kelapa muda merupakan minuman yang menyegarkan.Sebenarnya, air kelapa telah lama dikenal sebagai sumber zat tumbuh, yaitu sitokinin. Selain itu, air kelapa juga mengandung protein, sedikit lemak, mineral, karbohidrat, dan berbagai vitamin (C dan B kompleks).

sumber : internet
Baca Juga - Manfaat Madu untuk Kesehatan dan Kecantikan

Air kelapa merupakan salah satu minuman yang sangat diminati di Indonesia, selain rasanya yang segar dan manis, ternyata ia juga menyimpan segudang manfaat yang penting untuk tubuh manusia. Manfaat air kelapa untuk kesehatan tubuh memang sangat banyak sekali, Umumnya orang-orang mengetahui air kelapa bermanfaat untuk mencenggah dehidrasi. Manfaat air kelapa  bagi kesehatan dan kecantikan adalah sebagai berikut:

Detoks Alami

Tubuh kita memiliki kemampuan untuk membersihkan racun atau detoksifikasi secara alami, jika diberikan hidrasi dan nutrisi yang tepat.
Ginjal dan liver merupakan organ pembersih racun dalam tubuh, dan keduanya tidak akan berfungsi secara sempurna tanpa asupan cairan yang cukup, sehingga mengarah pada penumpukan racun dalam tubuh.
Air kelapa mengandung sifat elektrolit yang mirip dengan darah manusia, menjadikannya minuman ideal untuk menggantikan cairan tubuh serta sangat membantu membersihkan racun dalam tubuh.

Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Air ini bisa kita katakan sebagai air super, ia sangat kaya nutrisi dan vitamin seperti riboflavin, niasin, thiamin & piridoksin, dan folat. Air kelapa memiliki sifat anti-virus dan anti-bakteri yang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan melawan infeksi virus seperti flu.

Baik Untuk Ibu Hamil

Air kelapa merupakan minuman sehat untuk ibu hamil karena dapat meredakan ‘morning sickness’ dan mencegah muntah-muntah. Selain mengandung elektrolit, kalsium, potasium, sodium, air kelapa juga mengandung Vitamin C yang dibutuhkan selama waktu kehamilan.

Menurunkan Tekanan Darah

Berkat kandungan vitamin C, kalium dan magnesium yang terkandung di dalam air kelapa, minuman ini baik untuk mengontrol tekanan darah tinggi. Kandungan kalium-nya yang tinggi sangat membantu menurunkan tekanan darah dengan menyeimbangkan efek negatif dari sodium. Ini berdasarkan hasil sebuah studi yang diterbitkan di West Indian Medical Journal pada tahun 2005, dan mereka menyimpulkan bahwa air kelapa dapat membantu mengontrol hipertensi.

Menurunkan Berat Badan

Air kelapa adalah minuman yang ideal untuk menurunkan berat badan. Selain rendah kalori dan nyaman di perut, air kelapa juga mengandung enzim bioaktif yang membantu pencernaan dan meningkatkan metabolisme lemak.
Apalagi, air kelapa juga kaya akan potassium (kalium) dapat membantu mengimbangi sodium (natrium). Dimana kelebihan sodium dalam tubuh cenderung dapat menyebabkan retensi air yang berkontribusi pada berat air dalam tubuh. Dengan demikian, air kelapa membantu membuang kelebihan air serta racun dari dalam tubuh Anda.

Mencegah Penuaan Dini

Air kelapa mengandung asam larutan dan sitokin, dua elemen penting yang digunakan dalam proses pertumbuhan dan regulasi sel. Kadungan ini memiliki peran signifikan terhadap anti-penuaan dini, anti-karsinogenik dan anti-trombotik yang membantu untuk meminimalkan penuaan kulit, menyeimbangkan tingkat PH dan menjaga jaringan kulit.

Menghidrasi Tubuh

Air kelapa merupakan minuman yang paling baik untuk melegakan dahaga pada cuaca panas yang kadang sampai membuat kita dehidrasi. Dehidrasi terjadi ketika kadar air dalam tubuh Anda menurun. Hal ini biasanya terjadi karena kurang minum air, diare atau muntah-muntah.
Ketika Anda dehidrasi, Anda tidak hanya kehilangan air, namun Anda juga kehilangan garam dan nutrisi penting dalam tubuh. Komposisi elektrolit yang terdapat di dalam air kelapa dapat digunakan untuk menghidrasi ulang tubuh pada kasus-kasus dehidrasi dan kehilangan cairan. Air kelapa juga mengandung karbohidrat yang dapat membantu meningkatkan energi Anda.


Air kelapa memberikan efek positif setara dengan minuman olahraga, selain untuk menghidrasi air kelapa juga dapat memberikan efek nyaman di perut sehingga dapat digunakan untuk menenangkan masalah perut seperti gangguan pencernaan, naiknya asam lambung, dan gastroenteritis.

Baca Juga - Manfaat Buah Alpukat


Share this

Related Posts

Previous
Next Post »